Kamis, 08 September 2016

Definisi dan Keunggulan AJAX ( Asynchronous Javascript And XML )



AJAX adalah istilah yang digunakan untuk menyebut suatu pendekatan dalam merancang dan mengimplementasikan aplikasi web.
AJAX merupakan singkatan dari Asynchronous JavaScript and XML. Istilah ini pertama kali diperkenalkan dalam sebuah artikel oleh Jesse James Garrett dari Adaptive Path, sebuah perusahaan web desain berbasis di San Francisco.
Ia melihat bahwa dibutuhkan cara yang mudah untuk memilih suatu gaya desain dan kemudian membangun desain tersebut untuk klien.
Tujuan utama dari AJAX adalah untuk membuat aplikasi web berfungsi seperti aplikasi desktop.
HyperText Markup Language (HTML), bahasa yang banyak digunakan dalam World Wide Web, dirancang berdasarkan gagasan hypertext atau halaman teks yang dapat dikaitkan di dalam atau ke dokumen lain.
Agar HTML dapat berfungsi, pengguna pertama melakukan ‘action’ atau mengirim perintah melalui web browser yang kemudian diteruskan ke web server.
Server kemudian memproses perintah itu, mungkin mengirimkan perintah lebih lanjut, dan akhirnya merespon apa yang diminta pengguna.
Meskipun pendekatan ini bekerja baik pada awal perkembangan internet, untuk aplikasi web modern, cara kerja HTML tersebut akan membuat pengguna menunggu terlalu lama sebelum perintahnya dapat direspon.
Pengguna sudah terbiasa dengan respon cepat saat mereka menggunakan program dari desktop.
Dengan menambahkan lapisan tambahan antara antarmuka (interface) pengguna dan komunikasi dengan server, AJAX menghilangkan banyak jeda waktu untuk sebuah aplikasi web dalam menjalankan fungsinya.
Aplikasi AJAX terdiri dari sejumlah aplikasi yang digunakan bersama untuk menciptakan pengalaman browsing yang lebih cepat dan menyenangkan.
Berbagai aplikasi ini termasuk Extensible HTML (XHTML) dan Cascading Style Sheets (CSS) untuk membangun dasar struktur halaman (underlyimg page structure) dan gaya visualnya.
AJAX dengan cepat menjadi populer dan digunakan dalam berbagai situs web besar. Google Maps, misalnya, dalam banyak hal melambangkan keunggulan AJAX yang mampu menampilkan fungsi yang kompleks dan interaktivitas yang hampir tanpa cela.
Namun AJAX tetap tidak terlepas dari kritik. Satu kritik yang sering muncul adalah penggunaan AJAX menyebabkan sistem bingung ketika pengguna menekan tombol Back pada browser.
Namun, kekurangan ini bisa tertutupi dengan segala kelebihan yang dimiliki oleh AJAX.
Sumber : http://www.amazine.co/

Pengertian, Definisi, dan Fungsi dari CSS


CSS merupakan aturan untuk mengendalikan beberapa komponen dalam sebuah web sehingga akan lebih terstruktur dan seragam. CSS bukan merupakan bahasa pemrograman. Sama halnya Microsfot Word yang dapat mengatur beberapa style, misalnya heading, subbab, bodytext, footer, images, dan style lainnya untuk dapat digunakan bersama-sama dalam beberapa berkas (file).

A. Pengertian CSS


CSS adalah singkatan dari Cascading Style Sheets. Berisi rangkaian instruksi yang menentukan bagiamana suatu text akan tertampil di halaman web. Perancangan desain text dapat dilakukan dengan mendefinisikan fonts (huruf) , colors (warna), margins (ukuran), latar belakang (background), ukuran font (font sizes) dan lain-lain. Elemen-elemen seperti colors (warna) , fonts (huruf), sizes (ukuran) dan spacing (jarak) disebut juga “styles”. Cascading Style Sheets juga bisa berarti meletakkan styles yang berbeda pada layers (lapisan) yang berbeda. CSS terdiri dari style sheet yang memberitahukan browser bagaimana suatu dokumen akan disajikan.  Fitur-fitur baru pada halaman web lama dapat ditambahkan dengan bantuan style sheet.  Saat menggunakan CSS, Anda tidak perlu menulis font, color atau size pada setiap paragraf, atau pada setiap dokumen. Setelah Anda membuat sebuah style sheet, Anda dapat menyimpan kode tersebut sekali saja dan dapat kembali menggunakannya bila diperlukan.


Apa itu CSS ? 
CSS (Cascading Style Sheet) adalah salah satu bahasa desain web (style sheet language) yang mengontrol format tampilan sebuah halaman web yang ditulis dengan menggunakan penanda(markup laguage. Biasanya CSS digunakan untuk mendesain sebuah halaman HTML dan XHTML, tetapi sekarang CSS bisa diaplikasikan untuk segala dokumenXML, termasuk SVG dan XUL bahkan ANDROID.
CSS dibuat untuk memisahkan konten utamadengan tampilan dokumen yang meliputi layout, warna da font. Pemisahan ini dapat meningkatkann daya akses konten pada web, menyediakan lebih banyak fleksibilitas dan kontrol dalam spesifikasi darisebuah karakteristik dari sebuah tampilan, memungkinkan untuk membagi halaman untuk sebuah formatting dan mengurangi kerumitan dalam penulisan kode dan struktur dari konten, contohnya teknik tableless pada desain web.
CSS juga memungkinkan sebuah halaman untuk ditampilkan dalam berbagai style dengan menggunakan metode pembawaan yang berbeda pula, seperti on-screenin-printby voice, dan lain-lain. Sementaraitu, pemilik konten web bisa menentukan link yang menghubungkan konten dengan file CSS.
Tujuan utama CSS diciptakan untuk membedakan konten dari dokumen dan dari tampilan dokumen, dengan itu, pembuatan ataupun pemrograman ulang web akan lebih mudah dilakukan. Hal yang termasuk dalam desain web diantaranya adalah warna, ukura dan formatting. Dengan adanya CSS, konten dan desain web akan mudah dibedakan, jadi memungkinkan untuk melakukan pengulangan pada tampilan-tampilan tertentu dalam suatu web, sehingga akan memudahkan dalam membuat halaman web yang banyak, yang pada akhirnya dapat memangkas waktu pembuatan web. 

B. Fungsi CSS
Fungsi utama css adalah merancang, merubah, mendisain, membentuk halaman wesite(blog juga website). dan isi dari halaman website adalah tag-tag html, logikanya css itu dapat merubah tag-tag html(yang sederhana) sehingga menjadi lebih fungsional dan menarik.

C. Cara Kerja CSS
cara kerja css itu sangatlah mudah, kita hanya perlu menulis stylenya(selector id dan class tersesuaikan) maka secara otomatis akan bekerja pada document html.

Definisi CFM (Cubic Foot per-Minute)

Cfm dibuat menggunakan tag ColdFusion dengan software Adobe ColdFusion / BlueDragon / Coldfusion Studio.
Syntax coldfusion berbasis html.

Jumlah udara yang tergantung pada beberapa faktor lain juga, seperti diameter dan bentuk pisau, kecepatan di mana pergantian pisau (putaran per menit atau rpm), tenaga kuda (hp) dari motor, dan desain kipas secara keseluruhan. Faktor-faktor ini dikombinasikan membangun kapasitas udara yang bergerak dari kipas. Fan kapasitas diukur dalam hal kaki kubik, dan sekali lagi, ini adalah bagaimana CFM (kaki kubik per menit ditentukan.) CFM dan RPM adalah dua hal yang paling penting untuk mencari seperti kipas, sehingga Anda dijamin operasi yang benar dan efektif. Jika Anda hanya mengetahui RPM, dan bukan CFM, atau sebaliknya, Anda harus merasa yakin dalam pembelian kipas Anda. Selama Anda tahu salah satu perhitungan, Anda dipastikan seorang penggemar baik bekerja. Namun, jika Anda tidak puas dengan perhitungan ini, ini bukan satu-satunya kriteria yang dapat digunakan untuk mengevaluasi kinerja fan. Salah satu kualifikasi utama, kedua untuk pengukuran rpm dan CFM tingkat kebisingan atau rating desibel, diikuti oleh kualifikasi berikutnya getaran. Carilah tingkat kebisingan kipas dinilai dalam sones atau desibel. Periksa ini jika CFM atau RPM masih meninggalkan Anda gelisah tentang pilihan penggemar Anda. Sebuah standar pengukuran aliran udara menunjukkan berapa banyak kaki kubik udara melewati titik stasioner dalam satu menit. Semakin tinggi angka, udara lebih dipaksa melalui sistem. Laju aliran volumetrik cairan atau gas di kaki kubik per menit sama dengan CFM, dan satu CFM sama sekitar 2 liter per detik. Produsen Fan dasar pengukuran mereka pada pengukuran standar dengan bersih, udara kering pada kepadatan massa £ 0,075 per kaki kubik, tekanan udara di permukaan laut dari 29,92 inci merkuri, dan suhu 70 ° F. Pengukuran ini standar yang digunakan untuk menentukan SCFM: Standard Cubic Feet Per Menit. Dengan menggunakan CFM dan RPM, Anda dapat membuat pilihan yang lebih 

terdidik ketika memilih langit-langit rumah Anda, knalpot, atau kipas meja, dan tahu apa yang Anda memperoleh!



Dengan satu rumus, Anda dapat menemukan apa kipas yang tepat untuk rumah Anda. Ini adalah formula untuk kipas CFM: Cubic kaki per menit, lebih dikenal sebagai CFM dihitung dengan rumus berikut: kecepatan udara (kaki per menit) X luas (meter persegi) = CFM. Tidak semua orang akan melihat CFM, tapi bagi mereka yang melakukannya adalah alat yang bermanfaat. Dengan kata sederhana daripada formula, itu adalah jumlah udara yang bergerak kipas. 






Pengertian PERL


Perl adalah nama dari salah satu bahasa pemrograman yang ada di dunia ini. Bahasa Pemrograman Perl dibuat dan dikembangkan pertama kali Di Akhir tahun 1987, yaitu lebih tepatnya di Bulan Desember. Bahasa Perl ini dibuat oleh seorang Ahli Komputer Sekaligus Programmer kewarganegaraan Amerika Serikat, Dia adalah Larry Wall. Larry Wall lah yang menjadi awal mula adanya Bahasa Pemrograman Perl ini. Larry Wall membuat Bahasa Perl ini di Sistem Operasi Unix. Si Ahli Komputer Larry Wall ini menyatakan bahwasannya Nama Perl ini adalah sebuah singkatan / kepanjangan dari Practical Extreaction and Reporting Language. Bahasa Pemrograman Perl ini sejak pertama kali dibuat Versi pertamanya sampai sekarang sudah berkembang dan sudah menjadi Versi 6. Perl Versi 6 Ialah Bahasa Perl yang terbaru yang dikembangkan oleh para programmer serta ahli-ahli komputer di pertengahan tahun 2000.

Bahasa Pemrograman Perl ini bisa dibilang cukup unik juga dibandingkan dengan Bahasa-Bahasa Pemrograman unik lainnya seperti Pengertian Algoritma dan Pengertian Java Bahasa Perl ini mempunyai  2 keunikan diantaranya Dapat menyelesaikan permasalahan yang umum dan mempunyai penanganan struktur teks yang bagus. Mungkin karena keunikan Bahasa Perl inilah yang membuat Bahasa Pemrograman ini menjadi sangat terkenal dan paling banyak digunakan oleh protokol-protokol di Internet dan juga banyak digunakan di Program CGI, CGI ialah sebuah kepanjangan dari Common Gateway Interface, yaitu sebuah standar untuk menyatukan berbagai macam aplikasi dan program ke suatu halaman situs. Mungkin anda penasaran mengapa lambang Bahasa Pemrograman Perl ini dari Hewan Unta, Alasannya karena Lambang Unta ini juga diambil dari sebuah buku pemrograman yang disebarluaskan oleh O Really dan kemudian dijadikan lambang tetap dari Bahasa Pemrograman Perl ini.
Selain itu ada juga beberapa hal menarik lainnya yang membuat para programmer memilih perl untuk membuat sebuah program karena Bahasa Pemrograman Perl sudah menyediakan banyak fasilitas-fasilitas pendukung untuk para programmer maupun ahli komputer yang menggunakannya untuk membuat suatu program dengan berbagai macam tekhnik sesuai dengan yang ingin dibuat si programmer/ahli komputer tersebut, Selain itu Bahasa Pemrograman Perl ini juga menyediakan beberapa fitur dan fasilitas diantaranya seperti Iterasi, Fungsi, Kontrol Sebuah Logika, Dan Penggunaan Variabel. Bahasa Pemrograman Perl ini pun menyediakan beberapa fitur dan fasilitas kepada para programmer / ahli komputer yang menggunakannya untuk membuat program yang aman dari para perusak atau cracker. Anda bisa langsung mengunjungi situs resmi dari Perl ini yaitu di The Perl Progamming Language